Serial Putri Biru yang lebih dikenal dengan Vishkanya di negara asalnya India merupakan serial baru yang telah tayang sejak Maret 2016 hingga saat ini. Sedangkan di Indonesia, serial yang dibintangi oleh Aishwarya Khare tersebut baru tayang pada 18 Juli 2016. Berperan sebagai Aparajita Ghosh atau Visha Kanya, Aishwarya Khare harus rela tubuhnya berubah menjadi biru. Aishwarya Khare tak mempermasalahkan, meski dirinya diketahui memiliki kulit yang sensitif.
Selain tubuh yang berubah menjadi biru, Aishwarya Khare juga harus melakukan pengorbanan lain untuk menurunkan bobot tubuhnya. Bagian make up adalah yang sangat membosankan dan memakan waktu. Aishwarya Khare diminta untuk menurunkan berat badan sebelum serial tayang untuk mendapatkan ke dalam kulit karakter.
Baca Juga: Foto Profil Biodata Suhardi Alius Kepala BNPT RI 2016
Serial Putri Biru sendiri mengisahkan tentang seorang gadis cantik (Aprarajita) yang memiliki perbedaan sejak lahir dan tidak pernah diizinkan keluar rumah oleh ibunya. Tubuhnya akan berubah menjadi biru saat ia merasakan perasaan emosional yang berlebih. (Fan/Tyd)