Bukan hanya mendapat sorak-sorai dan nyanyian dari para pendukung Leicester, rekan-rekan setim Islam Slimani juga menyanjung kontribusi pentingnya berkat kemenangan tersebut. Di antaranya adalah sang kapten tim Wes Morgan yang mengagumi mentalitas dan ketajaman mantan pemain Sporting Lisbon itu. Islam Slimani menunjukkan bahwa dirinya memang momok menakutkan bagi Porto. Meskipun sudah berganti klub, Islam Slimani tetap bisa menjadi Si Pembunuh Naga.
Saat masih berkostum Sporting Lisbon, Islam Slimani dijuluki Si Pembunuh Naga oleh suporter Sporting. Islam Slimani mendapatkan julukan tersebut karena rajin menjebol gawang Porto. Porto sendiri punya julukan Dragoes atau Si Naga. Selama tiga musim berkostum Sporting, Islam Slimani enam kali menghadapi Porto dan mencetak enam gol.
Baca Juga: Foto Kendall Jenner Instagram Seksi Jadi Bintang Iklan Pemilu Presiden Pakai Crop Top
Lima gol di antaranya tercipta pada tahun ini. Catatan menarik Islam Slimani saat menghadapi Porto ternyata berlanjut setelah striker asal Aljazair itu pindah ke Leicester City. Slimani menjadi penentu kemenangan The Foxes atas Porto pada laga Liga Champions di King Power Stadium, Rabu 28 September 2016 dinihari WIB, lewat gol tunggalnya pada menit ke-25. (Fan/Tyd)